Langkah-langkah penting
Mudah sekali membuat pohon Natal sendiri dengan bahan-bahan yang ada di rumah – Anda bisa menggunakan apapun! Gelondong tissue bekas, gelas kertas, corong bekas, Anda bebas berkreasi dengan langkah-langkah berikut:
Kelompokkan barang-barang tersebut mulai dari yang paling besar atau panjang sampai yang paling kecil atau pendek. Anda bebas mewarnai, atau memodifikasinya.
Buat dasar pohon menggunakan stik es krim atau tatakan gelas.
Susun bahan-bahan tersebut membentuk piramida atau pohon.
Beri hiasan puncak, dan hias ‘pohon’ Natal Anda!
Menjelang Natal, ada banyak kegiatan menyenangkan yang biasa dilakukan bersama keluarga – berbelanja kado Natal, mendekorasi rumah, membuat kue – Natal memang waktu yang ditunggu-tunggu sepanjang tahun. Tahun ini, jika Anda terpikir untuk mencari kegiatan Natal ekstra, atau hanya ingin membuat proyek prakarya bersama anak-anak, mengapa tidak mencoba membuat pohon Natal sendiri? Tidak usah repot mencari cara membuat pohon Natal sendiri, karena artikel ini akan membahas beberapa cara membuat pohon Natal sederhana, termasuk cara membuat pohon Natal dari barang bekas.
Anda bisa menggunakan lem tack-it untuk menghindari bekas lem di dinding, kecuali jika Anda menggantung bahan yang berat seperti lampu Natal. Pastikan hiasan gantung aman dan stabil di dinding.
Cara membuat pohon Natal sederhana
Tidak usah berbelanja khusus jika Anda ingin mencoba membuat pohon Natal sendiri di rumah, gunakan saja barang-barang yang sudah ada! Cara membuat pohon Natal dari barang bekas berikut memanfaatkan kardus bekas atau kertas karton, dan sedotan.
Cara membuat pohon Natal dari kertas karton. Proyek ini sangat mudah dikerjakan anak-anak, Anda tinggal menggambar dua pola pohon Natal yang identik ukurannya pada selembar karton, lalu mengguntingnya. Gunting salah satu lembar pohon di tengah-tengah, mulai dari puncak sampai kira-kira 5 cm sebelum dasar pohon. Selipkan lembar pohon yang satu lagi ke celah tersebut secara bersilang untuk membentuk pohon 3 dimensi. Biarkan anak-anak mendekorasinya dengan stiker, glitter, atau cat air! Cara membuat pohon Natal dari kertas karton ini juga bisa diterapkan jika Anda ingin tahu cara membuat pohon Natal dari kardus bekas.
Cara membuat pohon Natal dari sedotan. Untuk cara membuat pohon Natal dari sedotan, akan lebih semarak jika Anda menggunakan sedotan bermotif seru. Jika Anda tidak ingin membeli sedotan baru, gunakan sedotan yang sudah ada, tinggal mengecatnya dengan warna-warna Natal supaya terlihat lebih cantik. Potong sedotan dengan panjang berbeda-beda, mulai dari yang panjang, agak panjang, sampai pendek. Menggunakan tusuk sate sebagai batang, tusukkan sedotan-sedotan tersebut, atur sedemikian rupa supaya bertumpuk dari yang terpanjang di bawah sampai terpendek di atas untuk membentuk semacam piramida. Lekatkan bagian bawah tusuk sate pada tatakan gelas yang sudah dihias. Tinggal sematkan bintang di atasnya!
Pohon Natal buatan sendiri untuk dekorasi
Dengan penempatan yang elok, pohon Natal buatan sendiri bisa menjadi dekorasi Natal yang menarik.
Pohon Natal gantung. Sesuai namanya, pohon Natal ini bisa digantung di dinding. Sebagai ide, Anda bisa membentuk pohon Natal di dinding menggunakan lampu Natal LED sebagai bingkai pohon, lalu menghias pohon dengan foto keluarga, hiasan Natal seperti bintang, bola-bola, atau prakarya-prakarya kecil buatan anak-anak.
Pohon Natal duduk. Pohon-pohon hasil karya bersama dari karton, kardus, atau sedotan seperti yang dibahas sebelumnya, ukurannya cukup kecil sehingga terlihat manis untuk ditempatkan di tengah-tengah meja makan, meja kecil di ruang tamu, atau di atas meja TV.
Bagaimana cara Anda mengetahui bahwa permukaan dapur dan kamar mandi anda telah didesinfeksi?
0 Suara
Cara-cara membuat pohon Natal sendiri di rumah ini dijamin akan menjadi salah satu kegiatan Natal favorit! Untuk ide prakarya lain yang bisa Anda coba di rumah, cek artikel cara membuat lampion dari kertas.